SH Terate Rayon Kuncen Gelar Takbir Keliling Oncor Bersama Warga, Guyub Rukun Sambut Idul Fitri

download (26)

shterate menyapa

30 March 2025

web shterate menyapa

Jumlah Pembaca: 102 views

MADIUN – Suasana malam takbiran di Kota Madiun makin semarak dengan aksi takbir keliling menggunakan oncor yang digelar oleh Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Kuncen, Pusat Madiun. 

Kegiatan ini berlangsung Minggu malam (30/3/2025) dan diikuti oleh warga PSHT bersama masyarakat Kelurahan Kuncen, Kecamatan Taman.

Start dimulai dari Masjid Kuno Kuncen, rombongan takbir keliling menyusuri rute Jalan Retno Dumilah – Ronggo Jumeno – Pasopati – Sukoyono – hingga Jalan Sendang. 

Ribuan warga antusias menyambut iring-iringan takbir yang membawa semangat kebersamaan dan kekeluargaan.

Ketua SH Terate Rayon Kuncen, Fajar Syah, menuturkan bahwa kegiatan ini murni merupakan inisiatif warga sebagai bentuk syukur sekaligus mempererat hubungan antara warga PSHT dan masyarakat sekitar.

“Alhamdulillah, takbir keliling dengan oncor berjalan tertib dan lancar. Ini bagian dari bentuk keguyuban kami dengan masyarakat Kuncen. PSHT selalu menjunjung tinggi nilai persaudaraan, baik antar sesama anggota maupun dengan warga,” terang Fajar.

Ia menyebutkan, selain sebagai tradisi menyambut Hari Raya Idul Fitri, kegiatan ini juga menjadi wadah memperkuat silaturahmi dan sinergi positif antar elemen masyarakat.

Selama kegiatan berlangsung, peserta takbir keliling turut menjaga ketertiban lalu lintas dan ramah kepada pengguna jalan lain. 

Suasana hangat pun tercipta saat peserta menyapa penonton yang memadati pinggir jalan.

“Terlihat sekali antusias masyarakat. Ini membuktikan semangat gotong royong dan nilai-nilai luhur persaudaraan masih sangat kuat di lingkungan kami,” imbuh Fajar.

Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Kuncen Pusat Madiun, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur (Biro Humas SH Terate Pusat Madiun)

Kegiatan semacam ini diharapkan terus menjadi agenda rutin tahunan. Tak hanya menjaga tradisi takbiran, tetapi juga menjadi bagian dari pendidikan karakter bagi generasi muda SH Terate agar selalu menjadi pribadi yang berakhlak dan bersahaja. (Biro Humas SH Terate Pusat Madiun)

Baca Juga

Rekomendasi untuk kamu

Cangkrukan Kamtibmas: Polisi dan SH Terate Ranting Krian Perkuat Kolaborasi

KRIAN – Kapolsek Krian, Kompol I.G.P. Atma Giri, menggelar pertemuan…

SH Terate Kota Depok: 46 Siswa Naik ke Sabuk Putih, Semua Tahapan Ada Tantangan

Depok – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kota Depok…

SH Terate Kota Kediri Gelar Donor Darah dan Kerja Bakti, Bukti Kepedulian Sosial

KEDIRI – Sebanyak 500 pesilat dari Persaudaraan Setia Hati Terate…

Tradisi Baik SH Terate Rayon Karangrejo: Dzikir Fida’ dan Doa Bersama untuk Anggota yang Meninggal Dunia

MADIUN – Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) tak hanya dikenal…

Kolaborasi SH Terate dan Muspika Limpung: Bagi-Bagi Ratusan Paket Takjil Gratis

BATANG – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Persaudaraan Setia…

Ramadan Penuh Berkah, SH Terate Kotawaringin Timur Perkuat Kepedulian Sosial

SAMPIT – Momentum bulan Ramadan, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT)…