04 February 2025
Batang – Pengurus Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Batang, Perwakilan Jawa Tengah, sukses menyelenggarakan Pelantikan Pengurus Satpamter dan Pengurus Ranting PSHT Cabang Batang untuk masa bakti 2024-2027. Acara ini digelar pada Minggu, 19 Januari 2025, di Padepokan SH Terate Cabang Batang, dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting serta ratusan peserta.
Kegiatan ini diikuti oleh Pengurus Cabang, Pengurus Ranting, dan Pamter se-Cabang Batang. Turut hadir Ketua PSHT, Kang Mas Bambang Heryanto, S.Pd., didampingi oleh Ketua Dewan, Kang Mas Musbihin, S.Pd.I., serta Pembina Pamter H. Beni Abidin, S.H., M.H., yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Batang.
Menurut Ketua Panitia Pelantikan sekaligus Sekretaris Cabang, Sigit Kurniawan, S.Pd., pembentukan perangkat organisasi ini bertujuan untuk memperkuat struktur organisasi. “Diharapkan masing-masing kepengurusan bisa saling bersinergi dalam pengembangan organisasi,” ujarnya.
Pelantikan ini juga diharapkan menjadi kompas petunjuk arah bagi pengurus dalam melaksanakan amanat organisasi, sesuai dengan AD/ART SH Terate. Pelantikan Pengurus Ranting kali ini dikemas dengan kegiatan yang istimewa. Agenda diawali dengan nyekar dan doa bersama untuk Almarhum Kang Mas H. Haryudi, tokoh SH Terate Cabang Batang.
Selanjutnya, dilanjutkan dengan Apel Pembukaan Kegiatan Puslat Tahun 2025, seperti yang disampaikan oleh Kang Mas Bambang Heryanto selaku Ketua Cabang.
Sebanyak 15 Ranting dan Satpamter dilantik pada hari itu, dengan total 300 Pengurus Ranting dan 30 Pengurus Pamter Cabang. Acara ini juga dihadiri oleh sekitar 200 siswa calon warga SH Terate.
Kang Mas Musbihin, selaku Ketua Dewan, mengatakan, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan eksistensi SH Terate di Kabupaten Batang. “Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap SH Terate bisa lebih dikenal oleh masyarakat Batang melalui berbagai kegiatan sosial,” ujarnya.
Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi SH Terate Cabang Batang untuk terus berkembang dan berkontribusi dalam membangun masyarakat melalui nilai-nilai persaudaraan dan kebersamaan. (Tim Humas SH Terate Cabang Batang/Tim Humas SH Terate Pusat)
Posted in Berita, Berita Cabang, Berita Nasional, Berita Umum
SAMPIT – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kabupaten Kotawaringin…
JOMBANG – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jombang Pusat Madiun…
BATANG – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Persaudaraan Setia…
Batang – Pengurus Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Batang,…
NGAWI – Sebagai upaya mengingatkan kembali sejarah berdirinya Persaudaraan Setia…
SAMPIT – Momentum bulan Ramadan, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT)…