Berkah Ramadan, SH Terate Kota Malang Gelar Santunan dan Doa Bersama

download (26)

shterate menyapa

16 March 2025

web shterate menyapa

Jumlah Pembaca: 127 views

MALANG – Bersamaan dengan hangatnya momen Ramadan, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kota Malang menggelar kegiatan santunan anak yatim piatu.

Acara ini berlangsung di kediaman Kangmas Dadang Krisdianto, yang juga menjabat sebagai Ketua Cabang SH  Terate Kota Malang.

Wujud Kepedulian Sosial SH Terate Kota Malang 

Ketua Bidang 3 PSHT Cabang Kota Malang, Kangmas Ulum, menyampaikan bahwa kegiatan santunan ini merupakan 

bentuk nyata kepedulian organisasi terhadap sesama, terutama kepada anak-anak yatim piatu yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang. 

“Kegiatan santunan ini merupakan wujud kepedulian PSHT Kota Malang terhadap sesama, khususnya anak-anak yatim piatu,” ujar Kangmas Ulum seperti dikutip Humas SH Terate Cabang Kota Malang.

“Kami berharap santunan ini dapat memberikan kebahagiaan dan meringankan beban mereka, serta menambah keberkahan di bulan suci Ramadan.”

Acara tersebut juga dihadiri ketua dewan cabang, ketua bidang 1, 2, dan 3 beserta jajaran pengurus SH Terate Kota Malang. Dan, perwakilan dari Lembaga Hukum dan Advokasi (LHA), Pengamanan Terate (PAMTER), dan Humas PSHT.

Sementara itu, Kangmas Dadang Krisdianto, Ketua Cabang PSHT Kota Malang, mengapresiasi upaya Koordinator Bidang 3 yang telah menginisiasi acara ini.

“Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif bagi perkembangan organisasi ke depan,” ujarnya.

Kangmas Dadang juga memohon doa dari anak-anak yatim piatu agar pengurus cabang PSHT Kota Malang bisa semakin sabar, kuat, dan tetap guyub rukun.

Khususnya dalam menjalankan amanah organisasi sesuai dengan nilai-nilai yang diwariskan dari Pusat Madiun.

SH Terate Kota Malang Aktif dalam Kegiatan Sosial

Sebagai organisasi persaudaraan yang mengedepankan pencak silat dan nilai-nilai budi pekerti. 

SH Terate Kota Malang tidak hanya berfokus pada pengembangan keterampilan bela diri, tetapi juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan.

Melalui Koordinator Bidang 3, PSHT Kota Malang secara rutin mengadakan program sosial, seperti: santunan anak yatim piatu, donor darah, dan bakti sosial.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa SH Terate Kota Malang tidak hanya membangun fisik dan mental anggotanya, tetapi juga memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat sekitar. (Biro Humas SH Terate Pusat Madiun)

Baca Juga

Rekomendasi untuk kamu

Ketua Dewan SH Terate Jember: Ramadan Adalah Bulan Pengampunan

JEMBER – Kang Mas Muhtaris, Ketua Dewan Pembina SH Terate…

SH Terate Cabang Kota Blitar Berbagi Sembako Sambut Ramadan, Wujudkan Nilai Luhur Pencak Silat

BLITAR – Jelang bulan suci Ramadan, Persaudaraan Setia Hati Terate…

Ketua Cabang SH Terate Jember, Paparkan Capaian Kegiatan Sosial dan Pengabdian Masyarakat

JEMBER, Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Jember, Pusat Madiun…

Latihan Gabungan Pencak Silat di Suralaga: Wujudkan Kerukunan dan Kekompakan Pesilat Lombok Timur

SURALAGA – SH Terate Ranting Suralaga, Cabang Kabupaten Lombok Timur,…

Tim Hukum: Anggota SH Terate Banyuwangi Harus Bisa Jadi Contoh

BANYUWANGI – Kang Mas Arif, Tim hukum SH Terate Cabang…

Musabaqoh Tilawatil Qur’an SH Terate Jember Memasuki Technical Meeting

JEMBER – Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) SH Terate Cabang Jember,…