PSHT Cabang Jember Dikerahkan Puluhan Pamter Berantas Minuman Keras

download (26)

shterate menyapa

27 February 2025

web shterate menyapa

Jumlah Pembaca: 186 views

JEMBER – Puluhan Pasukan Pengamanan Terate (Pamter) Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jember, Pusat Madiun, diterjunkan langsung menyisir bersama Polisi dan TNI ke beberapa titik lokasi yang digunakan untuk berpesta minuman keras , Rabu (26/02/2026) malam.

Hal itu sebagai tindaklanjut dari keluhan bebeberapa tokoh masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Jember (AMPJ) yang mengeluhkan maraknya peredaran miras di wilayah Kabupaten Jember.

Dengan berseragam lengkap, pendekar pilihan dan terlatih itu, siap ikut memberantas segala bentuk barang haram yang dianggap meresahkan masyarakat itu.

” PSHT itu, memang dididik untuk iklhas mengabdi untuk masyarakat dan berupaya untuk menciptakan Memayu Hayuning Bawana, itu nilai-nilai yang ditanamkan dalam diri kami,” terang Ketua PSHT Cabang Jember, Jono Wasinudin.

Dirinya melihat, peredaran minuman keras di Kabupaten Jember harus diperangi dan diberantas secara bersama.

“Ini tanggungjawab semua pihak bukan hanya pihak kepolisian. lintas tokoh, TNI, organisasi masyarakat,” terangnya.

Selain itu, yang paling penting lagi adalah peran orang tua yang ikut menjaga terhadap anaknya.

“Peran orang tua juga sangat penting,. Sekuat apapun kita untuk memerangi, kalau orang tua tidak mendukung percuma, ” tutupnya.

Semetara itu, komandan Pamter PSHT Jember, Nur Kholis membenarkan kalau dirinya mendapatkan perintah langsung dari ketua cabang untuk menerjunkan anggotanya untuk ikut bergabung melakukan razia.

Katanya, PSHT sebagai organisasi yang lahir dari masyarakat tidak boleh berdiam diri dan harus ikut bertanggungjawab terhadap generasi bangsa.

“Kalau dibiarkan, maka anak bangsa akan terancam masa depannya. Harus kita arahkan ke jalan yang benar,” tegasnya.

Posted in

Baca Juga

Rekomendasi untuk kamu

Temu Kadang SH Terate: Jember dan Kabupaten Pasuruan Bahas Strategi Pengembangan Bersama

JEMBER – Temu Kadang perdana warga Persaudaraan Setia Hati Terate…

Ketua PSHT Cabang Jember: Ambulu dan Wuluhan Ranting Percontohan 

JEMBER – Ketua Cabang Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang…

Pelantikan Pengurus Satpamter dan Ranting PSHT Cabang Batang Masa Bakti 2024-2027 Sukses Digelar

Batang – Pengurus Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Batang,…

SH Terate Rayon Kuncen Gelar Takbir Keliling Oncor Bersama Warga, Guyub Rukun Sambut Idul Fitri

MADIUN – Suasana malam takbiran di Kota Madiun makin semarak…

PSHT Cabang Jember, Respon Positif Usulan PGRI Pencak Silat Masuk Kurikulum Ekstrakurikuler Sekolah

JEMBER – Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jember,…

Musabaqoh Tilawatil Qur’an SH Terate Jember Memasuki Technical Meeting

JEMBER – Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) SH Terate Cabang Jember,…